Chrisye memiliki nama lengkap Chrismansyah Rahadi. Ia lahir di Jakarta 16 September 1949. Chrisye merupakan penyanyi sekaligus pencipta lagi pop tanah air.
Google Indonesia memajang ilustrasi doodle yang menggambarkan sosok Chrisye dengan gitar dengan berlatarkan lilin-lilin yang membentuk tulisan Google. Ketika gambar karikaturnya di klik maka akan muncul semua informasi tentang Chrisye.
Dalam keterangan resminya, karikatur Chrisye ini dibuat oleh Antares Hasanbasri. Seniman Yogyakarta ini membuat Doodle tersebut terinspirasi dari salah satu lagu Chrisye berjudul "Lilin-lilin kecil".
![]() |
"Lagu ini berbicara tentang harapan dan tumbuh dewasa. Lilin-lilin yang sering kita kaitkan dengan harapan juga sesuai dengan tema perayaan ulang tahun untuk memperingati musisi yang kita cintai," tulis Hasan dalam situs Google doodle.
"Saya ingin merayakan ulang tahun Chrisye dengan semangat penuh harapan yang dilambangkan dengan lilin. Saat kita memperingati musisi tercinta ini, semoga kita juga tumbuh dengan kenangan indah dari orang-orang yang kita hargai!"
(roy/roy)
Hiburan - Terkini - Google Berita
September 16, 2019 at 10:17AM
https://ift.tt/2V0Q4IS
Ini Alasan Google Doodle Tampilkan Karikatur Chrisye - CNBC Indonesia
Hiburan - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/32kQdJC
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Ini Alasan Google Doodle Tampilkan Karikatur Chrisye - CNBC Indonesia"
Post a Comment