Search

Sakit Hati dengan Pesta Halloween BCL, Melly Goeslaw: Coba Mikir Jangan Pakai Dengkul - KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Melly Goeslaw mengaku masih sakit hati kala melihat dandanannya jadi bahan tertawaan di pesta Halloween beberapa waktu lalu. Apalagi menurut istri Anto Hoed itu, Bubah Alfian yang merepresentasikan dirinya justru memakai kostum seperti pocong.

Lewat sebuah video berdurasi 12 menit di Instagram, Melly Goeslaw akhirnya buka suara soal curhatannya. Ia merasa keberatan lantaran dirinya yang sudah berhijab justru dilibatkan dalam pesta Halloween.

"Karena itu acara Halloween saya tersinggung. Karena kenapa menampilkan atau melibatkan seseorang yang sudah berhijab di acara seperti itu. Itu enggak baik sama sekali," ujar Melly Goeslaw, dilansir dari akun Instagram-nya, Sabtu (02/11/2019).

1. Diminta Berpikir

Melly Goeslaw juga meminta orang-orang yang hadir dan merasa menertawakannya di pesta tersebut untuk berpikir. Menurutnya, bercanda dan memakai kostum dengan membawa agama sama sekali tidak etis.

"Kenapa nggak sekalian aja ada yang jadi Ummi Pipik misalnya, UAS (Ustaz Abdul Somad), pastur atau uskup misalnya. Coba dipikir, jangan pakai dengkul mikirnya," tegas wanita berusia 45 tahun itu.

2. Jadikan Pelajaran

Dari kejadian tersebut, Melly Goeslaw pun memetik sebuah pelajaran positif. Salah satunya adalah hati-hati dalam bertindak dan bertutur kata.

"Jadikan ini sebagai bahan pembelajaran buat semua, termasuk saya. Saya dulu juga suka dubsmash tapi setelah ada UU ITE saya jadi mikir mungkin yang saya lakukan menurut saya lucu tapi belum tentu buat orang lain jadi saya stop nggak pernah bikin lagi," pungkasnya.

Yuk Baca Juga:

Let's block ads! (Why?)



Hiburan - Terkini - Google Berita
November 03, 2019 at 11:15AM
https://ift.tt/2JKRouM

Sakit Hati dengan Pesta Halloween BCL, Melly Goeslaw: Coba Mikir Jangan Pakai Dengkul - KapanLagi.com
Hiburan - Terkini - Google Berita
https://ift.tt/32kQdJC

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sakit Hati dengan Pesta Halloween BCL, Melly Goeslaw: Coba Mikir Jangan Pakai Dengkul - KapanLagi.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.